73 Persen Infrastruktur Purbalingga Ditargetkan Baik

Loading

Laporan: Redaksi

ilustrasi

ilustrasi

PURBALINGGA, (tubasmedia.com) – Pemkab Purbalingga, Jawa Tengah, mentargetkan tahun ini, seluruh infrastruktur (jalan dan jembatan) di wilayah Purbalingga dalam kondisi baik, yaitu sebesar 73,44% atau 521.558 km. Untuk keperluan tersebut dibutuhkan dana Rp 126,7 miliar untuk membiayai 104 paket kegiatan.

Bupati Purbalingga Sukento Rido Marhaendrianto, Kamis pekan lalu, mengatakan porsi pembangunan infratruktur pada tahun 2014 lebih besar dibanding dengan porsi ke-PU-an lainnya, yaitu sebesar 77,57% dari dana ke-PU-an yang ada.

“Dana ini nantinya akan digunakan untuk memperbaiki jalan dan jembatan dengan rincian 92 paket peningkatan/perbaikan jalan dan 12 paket kegiatan perbaikan jembatan” kata Sukento. Dia berharap dengan target perbaikan infra struktur di tahun 2014 akan meningkatkan perekonomian masyarakat dalam memujudkan Purbalingga emas.

Terjadinya kerusakan jalan di Purbalingga atau di Indonesia pada umumnya menurut Gito Sugiyanto, seorang dosen Teknik Sipil Universitas Djenderal Soedirman Purwokerto disebabkan sering terjadinya kelebihan muatan pada jalan. Kelebihan muatan pada kendaraan kecil yang menggunakan satu sumbu lebih mempercepat kerusakan jalan dibanding dengan kendaraan dua sumbu dengan beban yang sama.

“Karena itu Pemda atau pemerintah lainnya harus menekan kelebihan muatan pada kendaraan dengan satu sumbu. Dengan target 73,44% jalan dalam kondisi baik maka pemkab harus mempersiapkan rambu-rambu lalulintas yang baik. Karena dengan kondisi jalan membaik maka akan berimplikasi dengan peningkatan kecelakaan,” kata Gito

Sugito juga menjelaskan tentang UU No. 22/2009 tentang lalulintas dan angkutan jalan, pemda atau pemerintah bisa dituntut atas kerusakan jalan, yang mengakibatkan kecelakaan. Sehingga pemerintah harus benar-benar mencermati dan tidak boleh lengah terhadap kerusakan jalan, karena pemerintah bisa dituntut oleh masyarakatnya. (joko suharyanto)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS