Akses Pelabuhan Tanjung Tembaga Probolinggo Ditingkatkan

Loading

IMG_8629

PROBOLINGGO, (tubasmedia.com) – Perbaikan jalan utama ke Pelabuhan Tanjung Tembaga Probolinggo diperkirakan selesai, akhir tahun ini. Perbaikan jalan penunjang kawasan perdagangan dan pelabuhan itu menelan anggaran yang tidak sedikit.

“Saat ini, pengerjaan jalan makadam dan lapisan penetrasi sedang berjalan. Pada beberapa titik juga ditinggikan permukaan jalan dan peningkatan kemampuan jalan menahan beban hingga puluhan ton. Kami bekerja sesuai aturan dan diperkirakan pekerjaan selesai tepat waktu,” kata pelaksana PT Bintang Bagas Abadi, Edy, baru-baru ini.

Perbaikan jalan pelabuhan itu dimulai dari pintu masuk hingga ke ujung. Panjang jalan yang diperbaiki sekitar 1.250 meter dan lebar 10 meter.

Peningkatan akses menuju pelabuhan, utamanya di sekitar kawasan industry, untuk mendukung peningkatan kapasitas Pelabuhan Tanjung Tembaga yang diperkirakan selesai akhir 2014. Pelabuhan ini adalah pendukung pertumbuhan perekonomian di Jawa Timur dengan kegiatan bongkar-muat barang, pelayaran antarpulau, tempat pelelangan ikan, dan penyaluran barang dari dan untuk industri. (haroem)

CATEGORIES
TAGS