Celoteh Warga di TPS; Bingung…Semua Kotor

Loading

Laporan: Redaksi

ilustrasi

Suasana di TPS 09, Kelurahan Setu, Jakarta Timur

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Beberapa warga masyarakat di salah satu tempat pemungutan suara (TPS) di wilayah Jakarta Timur, Rabu pagi sebelum memasuki arena TPS lebih dulu mengamati gambar dan nama-nama caleg yang akan dipilih.

Satu orang diantara mereka bertanya; siapa ya yang akan dipilih. Yang lain nyeletuk sambil berbisik; ‘’bingung…ah. Nggak ada yang bagus dan endak ada yang bersih nih..”. Mendengar ocehan itu yang satunya lagi nyeletuk juga; ‘’sama, saya juga endak tau pilih yang mana karena semuanya kotor.

‘’Yang ini, koruptor, yang ini juga sama, kalau yang ini ah, gak mau koruptor juga. Tapi kalau yang ini, wah…sama, janjinya saja yang enak didengar ntar juga korupsi,’’ katanya sambil menunjuk-nunjuk beberapa nama dan gambar partai.

‘’Kalau begitu kita milih siapa dong. Ntar kalau endak milih dituduh Golput, salah sali. Tapi kalau dipaksa milih, milih siapa…semuanya ndak ada yang bisa dipercaya…semuanya penjahat,’’ kata mereka serentak sambil meninggalkan papan nama kemudian masuk arena TPS sambil menyerahkan surat undangan memilih kepada petugas TPS 09, Kelurahan Setu, Jakarta Timur. (sabar)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS