Di Kota Probolinggo Banyak Ditemui Jalan Rusak

Loading

Untitled

PROBOLINGGO,(Tubasmedia.com)-APBD Kota Probolinggo pada tahun ini tembus hampir Rp I Triliun, namun masih banyak ditemui jalan lingkungan maupun jalan protokol berlubang. Hal ini diperparah terlebih-lebih saat musim penghujan, sangat mengganggu pengguna jalan.

Pantauan Tubas(1/5/2015), masih banyak terlihat jalan rusak di dalam kota Probolinggo yang menyandang sebagai Kota Adipura Kencana. Beberapa titik yang mengalami kerusakan diantaranya, sepanjang JLU Menuju Ke Pelabuhan, jalan Panjaitan depan Rumah Dinas Walikota, jalan Sukarno Hatta menuju Surabaya, jalan Lumajang arah Ke Besuki dan arah Ke Lumajang, Jalan arah utara RS Moh,Saleh ,jalan Brantas,jalan arah kebarat alon-alon dan beberapa ruas jalan lainnya.

Tidak hanya di dalam kota, jalan yang terpantau rusak antara lain Jalan Propinsi yang ada di sepanjang Daerah Kademangan.Kondisi jalan di lokasi ini sangat memperihatikankan dan membahayakan.

Ebiet, salah satu warga Kebonsari mengaku prihatin dengan kondisi jalan rusak yang ada di sekitar lingkungannya. Dia berharap pemerintah Kota Probolinggo segera memperhatikan.Kami juga berharap agar uang rakyat dimanfaatkan demi keselamatan dan kesejahteraan masyarakat Kota Probolinggo.

“Jalan sekitar Alon-alon merupakan kawasan yang sangat dipadati warga apalagi hari minggu. Sangat disayangkan kalau pemerintah tidak memperbaikinya,”kata pria bertubuh kurus ini.

Dia juga membenarkan jika di kawasan tersebut banyak tinggal para pejabat Pemkot Probolinggo. “ Kok di kawasan rumah dinas kepala SKPD, masih banyak jalan berlubang,”tambahnya dengan heran

Sementara itu warga lain merasa kecewa dengan tidak meratanya pembangunan perbaikan jalan di daerahnya,”terangnya.
Tidak sedikit proyek jalan yang berhenti ditengah jalan ataupun dikerjakan asal-asalan apalagi pada tahun ini banyak pejabat Pemkot yang kesandung masalah kasus.

“Memang beberapa tahun lalu diperbaiki, tetapi pekerjaan baru sebatas tambal sulam itupun tak selesai. Saat ini, kondisinya semakin parah terlebih-lebih saat turun hujan, kasihan dengan anak sekolah yang melintas di jalan itu,” ujarnya tanpa menyebutkan lokasi jalan yang rusak itu.

Terpisah,Anggota Komisi C,DPRD Kota Probolinggo ,Hj,Ananingsih merasa prihatin dengan kondisi jalan yang rusak, terlebih-lebih di dalam kota Probolinggo,khususnya barat alon-alon. Dia menuding kinerja Dinas PU Kota Probolinggo dinilai lambat.Setiap hearing dengan dinas terkait kami menekankan agar kedepan untuk turun langsung kelokasi baik dalam penanganan dan juga dalam pengerjaan proyek agar selalu di pantau,”terangnya.

“Beberapa ruas jalan yang rusak akan diperbaiki tahun ini juga, dengan overlay.Ada juga yang sudah masuk dalam anggaran dan akan diperbaiki.Kemungkinan yang belum, akan dianggarkan untuk tahun berikutnya,”.Ujarnya

Namun “Tubas” belum berhasil menghubungi Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Probolinggo.(haroem)

CATEGORIES
TAGS