Dilaksanakan, Gerakan Tanam Kedelai

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

TERANCAM : Seorang pengrajin tahu di Desa Kalisari Kecamatan Cilongok, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, sedang menggiling kacang kedelai untuk membuat tahu. Kesibukan itu terancam tidak bisa dilakukan lagi karena melambungnya harga kacang kedelai dan harga bahan pendukung seperti kayu bakar dan minyak goreng. (tubas/christ)

BANYUMAS, (TubasMedia.Com) – Penanaman kedelai seluas 2,5 hektar di Desa Kalisari, Kecamatan Cilongok, Kabupaten Banyumas oleh Pemkab Banyumas bersama Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto dan Kementerian Riset dan Teknologi sebagai pelaksanaan pencanangan gerakan tanam kedelai.

Empat jenis kacang kedelai yang ditanam yaitu varitas slamet, raja basa, mitani dan mutiara. Ke-empat kacang kedelai itu ditanam pada pangkal rumpun padi gogo aromatik inpago Unsoed-1 yang baru selesai dipanen.

Bupati Banyumas Mrdjoko berharap penanaman kedelai ini dapat memenuhi kebutuhan pasokan bahan baku sekitar 312 perajin tahu di desa tersebut yang saat ini usaha terancam gulung tikar karena kenaikan harga bahan baku kacang kedelai dan bahan baku pendukung lainnya.

Para petani egera menanam kedelai saat musim kemarau. “Begitu panen, langsung ditanam palawija khususnya kedelai. Jeraminya jangan dibakar dan jangan menunggu lahannya kering” pintanya.

Kepala Dinas Pertanian Perkebunan dan Kehutanan (Dinpertanbunhut) Banyumas Widarso mengatakan pihaknya menyiapkan program Sekolah Lapang Pengelolaan Tanaman Terpadu (SLPTT) dengan bantuan benih sebanyak 40 kilogram per hektar pada lahan seluas 2.000 hektar di 17 kecamatan. “Realisasinya sudah hampir 90 persen” ungkapnya.

Ketua LPPM Unsoed Totok Agung Dwi Haryanto menambahkan penanaman kacang kedelai sesaat usai panen padi dilaksanakan akan lebih efektif dan efisien, karena masih terdapat sisa-sisa kandungan pupuk pada lahan yang dapat dimanfaatkan guna menghemat penggunaan pupuk. “Penanaman kedelai ini diharapkan menjadi gerakan rakyat dalam rangka memenuhi kebutuhannya sendiri, sudah waktunya tidak bergantung pada luar negeri” harapnya. (christ/pai)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS