Pemkot Tasikmalaya Gelar Operasi Pasar Murah Beras

Loading

DuIFTdK8TJ

TASIKMALAYA, (tubasmedia.com) – Menyikapi kenaikan harga beras yang melebihi 30 persen dari sebelumnya, Pemkot Tasikmalaya menggelar operasi pasar murah (OPM).  Beras OPM disebarkan ke seluruh pasar tradisional untuk menekan laju kenaikan harga. Demikian dikatakan Budi Budiman, Wali Kota Tasikmalaya kepada tubasmedia.com, Sabtu (28/2/2015). “OPM nanti akan dimulai di Pasar Induk Cikurubuk. Dilanjutkan ke pasar-pasar tradisional yang tersebar di kecamatan-kecamatan di Kota Tasikmalaya,” katanya.

Harga beras dalam OPM Rp 7.400 per kilogram. Sasarannya OP itu untuk masyarakat kalangan menengah ke atas hingga pengusaha. Sedangkan untuk menengah ke bawah, sudah terakomodir dalam beras raskin yang dibagikan melalui pihak desa terkait, setiap bulan,” kata Wali Kota. Sementara itu, Kepala Perum Bulog Sub Divisi Regional III Ciamis, Dindin Samsudin, mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan sekitar 4.000 ton beras guna kebutuhan operasi pasar murah yang akan digelar di beberapa daerah di wilayah Priangan Timur.

Waktu OPM sendiri bergantung pada permintaan pasar dan fluktuasi harga. Jika sudah stabil, beras tersebut akan ditarik dari pasaran. “Untuk stoknya kami siapkan tidak terbatas.. Cadangan beras di Bulog juga hingga 3 bulan mendatang,” ujarnya.  “Apakah nanti terserap semua atau tidak, bergantung pada permintaan pasar. OPM sampai harga stabil,” katanya. (hakri miko)

CATEGORIES
TAGS