Wali Kota Tasikmalaya Diimbau Pantau Proyek Aspirasi

Loading

Laporan: Redaksi

ilustrasi

ilustrasi

TASIKMALAYA, (TubasMedia.Com) – Tokoh masyarakat, Suryana SH., mendesak Wali Kota Tasikmalaya untuk memantau langsung pelaksanaan proyek aspirasi (reses) tahun 2013. Pasalnya, diduga sebagian proyek aspirasi yang dikerjakan rekanan pemborong tidak sesuai bestek.

Dikemukakan, masyarakat mendesak Inspektorat dan Wali Kota Tasikmalaya mengontrol langsung pelaksanaan proyek milik DPRD itu, supaya kualitasnya sesuai harapan masyarakat. Suryana juga mengimbau BPKP mengaudit pembangunan proyek aspirasi itu.

Sementara itu, Ir. Munir, MP., caleg Nasdem Kota Tasikmalaya kepada Tubas, mengatakan, proyek aspirasi sebaiknya ditiadakan saja, karena diduga menjadi ajang KKN oknum tertentu.

Secara terpisah Agus ST, MM., mantan karyawan PU Provinsi Jabar, mengatakan, kualitas infrastruktur yang dibangun melalui dana aspirasi, seperti perbaikan jalan, jembatan, pengairan, dan sarana lainnya, tidak sesuai harapan masyarakat.

Kepala Dinas PU Binamarga Kota Tasikmalaya, Irvan, ketika dikonfirmasi tidak banyak komentar. Ia hanya membenarkan, proyek aspirasi tahun 2013 sudah dimulai.

Dikemukakan, Dinas PU Kota Tasikmalaya selalu meminitor pelaksanaan fisik berbagai proyek di lapangan, karena dana yang digunakan untuk itu adalah uang rakyat. (hakri/dadang)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS