Empat Setu Hilang di Kota Depok

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

DEPOK, (Tubas) – Dari 27 setu yang ada di Kota Depok, ada 4 setu yang telah hilang/berubah peruntukkannya, yaitu Setu Cinere, Setu Pasir Putih Sawangan, Setu Krukut (Rawa Jati) dan Setu Ciming yang berada di Kelurahan Sukmajaya.

Di antara 4 setu tersebut, yang telah berubah peruntukkannya adalah Setu Rawa Jati yang berada di wilayah RW 1 dan RW 4 Kelurahan Krukut, Kecamatan Limo Kota Depok. Hal ini disebabkan tidak adanya pengawasan dari instansi terkait.

Dina Darmawan, Ketua RW 4 ketika ditemui tubasmedia.com di rumahnya mengatakan, Setu Rawa Jati bentuknya memanjang dan melintasi wilayah RW 1 dan RW 4 di Kelurahan Krukut, namun karena musim kemarau panjang yang terjadi pada sekitar tahun 1980-an air setu tersebut menyusut dan kini setu tersebut sudah berubah peruntukkannya menjadi empang-empang dan sebagian dibangun rumah oleh warga setempat.

Menurutnya, Setu Rawa Jati masih terdata di dinas terkait, jadi bukan merupakan setu yang hilang tapi hanya berubah peruntukkannya karena semenjak kemarau panjang tersebut tidak ada respon dari Kabupaten Bogor saat itu dan Kota Depok sampai saat ini.

“Setu Rawa Jati yang berada di Kelurahan Krukut sekarang telah berubah peruntukkannya menjadi empang-empang dan dimiliki warga dan sebagian didirikan bangunan rumah oleh masyarakat setempat,” papar Dina Darmawan, Ketua RW 4.

Berdasarkan keterangan yang diperoleh tubasmedia.com dari warga setempat yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, bahwa pada awalnya Setu Rawa Jati mempunyai luas 9,5 ha, namun karena kemarau panjang (7 bulan) pada awal 1980-an, akhirnya air setu tersebut menyusut dan berdasarkan data terakhir dari Provinsi Jawa Barat pada tahun 2000-an luas Setu tersebut menjadi 7 ha, papar warga tersebut. (dennie)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS