Harga Daging Ayam Bertahan Tinggi

Loading

daging-ayam-130717b

MALANG, (tubasmedia.com) – Harga daging ayam di wilayah Malang, Provinsi Jawa Timur sejak pekan lalu bertahan tinggi. Penyebabnya, karena pasokan turun.

Kata Tiarni, pedagang daging ayam di Pasar Merjosari, Kota Malang, Senin (1/2/2016) mengakui tingginya harga daging ayam. Bahkan, pasokannya sempat menghilang beberapa waktu lalu.

“Pedagang juga sempat mogok berjualan karena selain keberadaan daging ayam langka, harganya pun juga sangat tinggi,” kata Tiarni.

Pekan lalu, kata Tiarni, harga daging ayam potong sempat mencapai Rp 40 ribu per kilogram. Kini sedikit turun di kisaran Rp 37 ribu sampai Rp38 ribu per kilogram.

Angka ini, sejatinya tergolong mahal. Normalnya, harga daging ayam sebesar Rp 26 ribu per kilogram. Kemungkinan besar, masih mahalnya harga daging ayam karena terbatasnya pasokan.

“Kami sendiri kurang tahu kenapa pasokan daging minim. Kami berharap, kondisi ini bukan permainan dari distributor atau pedagang besar,” kata Tiarni.

Harga daging sapi ternyata setali tiga uang alias sama mahalnya. Daging sapi berkualitas sedang dibanderol antara Rp 110 ribu sampai Rp 115 ribu per kilogram. (red)

CATEGORIES
TAGS