KEIN Rapat dengan Presiden Jokowi

Loading

024513100_1453259706-FOTO_L

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Pengurus Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) langsung menggelar rapat dengan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (20/1/16) pagi, hanya beberapa saat setelah dilantik.

Presiden mengatakan, dia ingin mendapatkan gambaran, karena banyak sekali terutama industri dari Tiongkok, Taiwan, Jepang, Korea dan, lainnya. Jokowi juga menanyakan apakah dibutuhkan pembagian wilayah atau penentuan zona industri pada suatu wilayah, misalnya industri CPO, otomotif, tekstil, dan lainnya.

Merujuk pada berita di laman Sekretariat Kabinet, Presiden mengatakan, meskipun belum tentu orang kita giring ke sana. Tetapi, paling tidak kalau peta itu ada orang akan mudah sekali untuk memulai usaha industrinya.

Pengurus KEIN, yang dilantik oleh Presiden Jokowi, di Istana Negara, Jakarta, Rabu (20/1) pagi, diketuai oleh Soetrisno Bachir. (ril/end)

CATEGORIES
TAGS