Pramuka GardaTerdepan

Loading

TARUTUTNG, (tubasmedia.com) – Sambutan Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Adhyaksa Dault yang dibacakan Bupati Tapanuli Uara mengajak seluruh jajaran Pramuka menjadi garda terdepan dalam mengamalkan Pancasila demi menjaga keutuhan NKRI serta menjadi pemuda yang berkepribadian luhur, berkarakter, berwatak dan handal.

Bupati juga mengajak seluruh jajaran Pramuka untuk berdoa agar Indonesia khususnya Tapanuli Utara semakin maju dan sejahtera.

“Perubahan sikap mental selama mengikuti perkemahan dalam 3 hari ini diharapkan mampu memberikan aura positif di lingkungan sekolah dan keluarga,” ucap Bupati.

Pada kesempatan tersebut Bupati menjelaskan bahwa Slogan 3S harus benar-benar diterapkan dalam keseharian agar dapat menjadi generasi muda yang berbudaya.

“Masa depan Indonesia berada di pundak anak-anak kami sekalian, Jayalah Pramuka, Jayalah Indonesia,” kata Bupati.

Selanjutnya, Bupati menyerahkan piala kepada para juara berbagai perlombaan dan ketangkasan.

Sesuai laporan Panitia bahwa mulai tanggal 9 Oktober telah dilaksanakan perkemahan Pramuka Penggalang dan Penegak dari berbagai SMP, SMA/SMK se Taput.(tony)

CATEGORIES
TAGS