Meski Berpeluang Melanjutkan Penguatan, IHSG Terancam Pembalikan Arah

Loading

ihsg

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Head of Research PT Woori Korindo Securities Indonesia, Reza Priyambada memaparkan, tampaknya laju IHSG lebih memilih untuk melanjutkan pergerakannya di zona hijau seiring dengan masih adanya aksi beli pelaku pasar.

Laju IHSG pun mampu bergerak sesuai dengan harapan sekaligus menyentuh level tertinggi terbarunya di 5380,84 dan bahkan melampaui estimasi yang dikhawatirkan adanya pembalikan arah karena mulai terbatasnya penguatan IHSG sebelumnya.

Sebelumnya disampaikan, penguatan yang mulai terbatas memberikan potensi adanya pembalikan arah. Meski masih diharapkan adanya peluang bagi IHSG untuk melanjutkan penguatannya meski tipis menguat namun, tetap cermati potensi pembalikan arah. “Masih naiknya laju bursa saham Asia yang diikuti dengan positifnya pembukaan bursa saham Eropa serta kenaikan tipis Rupiah memberikan angin positif pada laju IHSG,” kata Reza, Senin (16/2/15).

Masih adanya net buy asing pun turut menambah sentimen positif untuk mempertahankan posisinya di zona hijau. Adapun investor asing kembali mencatatkan nett buy (dari net buy Rp 942,25 miliar menjadi net buy Rp 1,28 triliun).

Pada perdagangan Senin (16/2) IHSG diperkirakan akan berada pada rentang support 5349-5368 dan resisten 5382-5389. Laju IHSG mampu melampaui area target resisten (5349-5350) dan mampu bertahan di atas area target support (5315-5338).

Sekali lagi IHSG mampu melampaui kekhawatiran pelaku pasar dengan bertahan pada tren kenaikannya. Bahkan kembali menimbulkan utang gap 5346-5352. “Tidak jauh berbeda dengan sebelumnya dimana meski kami masih mengharapkan adanya peluang bagi IHSG untuk melanjutkan penguatannya namun, dengan adanya utang gap tersebut mampu memunculkan peluang untuk dan menimbulkan potensi pembalikan arah,” ungkap Reza.

Diharapkan penguatan pada laju bursa saham global mampu mengimbangi potensi tersebut sehingga IHSG masih berkesempatan untuk tetap berada di jalur hijaunya.

Pertimbangan saham-saham antara lain :

BBRI 11900-12125|Spinning top di area UBB. RSI bergerak naik diikuti peningkatan volume beli namun, diikuti adanya utang gap 11900-11925|Trd sell jika 11950 gagal bertahan

UNVR 35350-36575|Hammer bertahan di area Middle Bollinger band (MBB ). Stochastic bergerak naik diikuti peningkatan MFI|Trd buy slm bertahan di atas 36300

MPPA 3860-4120|Separating lines dekati UBB. Parabollic SAR bergerak naik diikuti peningkatan william’s %R|Trd buy slm bertahan di atas 4035

BBCA 13950-14375|Shooting star sentuh UBB. Volume beli naik diiringi peningkatan momentum. Utang gap 13950-13975|Trd sell jika 14000 gagal bertahan

LPKR 1095-1145|White marubozu bertahan di area MBB. MFI mulai bergerak naik diikuti peningkatan RoC|Trd buy slm bertahan di atas 1105

KLBF 1840-1900|Separating lines bertahan di MBB. Mass index berbalik naik diiringi peningkatan stochastic|Trd buy slm bertahan di atas 1860. (angga)

CATEGORIES
TAGS