Operasi Patuh Semeru 2015 di Kota Probolinggo

Loading

Untitleddd
PROBOLINGGO, (tubasmedia.com) – Sejak Rabu (27/5/2015) hingga Selasa (9/6), jajaran Satlantas Polres Probolinggo Kota menggelar tertib lalu lintas dalam Operasi Patuh Semeru 2015 hingga Selasa (9/6), mendatang. Operasi kali ini berdasarkan perintah Kapolri yang difokuskan pada pelanggaran hukum.

Selain itu, difokuskan pada kelengkapan pengendara termasuk SIM dan STNK. Pengendara motor yang tidak membawa kelengkapan surat-surat langsung ditilang di tempat. Tak ketinggalan kelengkapan helm yang dianjurkan dalam UU Lalu Lintas.

Tujuan Operasi Patuh Semeru tahun ini untuk terciptanya program nasional tertib berlalu lintas. Ditambah untuk menunjukkan bagaimana menjadi pengemudi yang baik serta menjaga kertertiban dan keselamatan agar masyarakat mengerti pentingnya mengendarai yang benar dengan mematuhi peraturan lalu lintas.

Kasat Lantas Probolinggo Kota, AKP Melysa SIK, menjelaskan, ”operasi ini difokuskan pada kelengkapan dan ketertiban dalam berlalu lintas. Tujuan utamanya demi keselamatan pengguna jalan,” katanya.
Operasi tertib lalu lintas kerap dilakukan Satlantas Polres Probolinggo Kota untuk mengurangi angka kecelakaan di jalan raya dan penertiban agar berlaku disiplin berlalu lintas. (haroem)

CATEGORIES
TAGS