Tahun Baru Suro Diperingati di TMII

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

JAKARTA, (Tubas) – Dalam rangka memperingati Tahun Baru Suro 1945 kalender Jawa yang jatuh pada hari Sabtu (26/11) dan peringatan malam tahun baru Islam 1 Muharam 1433 H, sebanyak 2.000 peserta dari seluruh nusantara menghadiri acara Kirab Ageng Suro (KAS) yang diadakan pengelola Taman Mini Indonesia Indah (TMII) sebagai wujud zakat budaya.

Kepala Pusat Informasi dan Publikasi TMII, Sunarty, S. Pd menjelaskan, pengelola mengadakan peringatakan malam Suro 1945 secara besar-besaran, dengan berbagai acara di antaranya penampilan Kebo Bule bernama Nyai Welas dan nyai asih asal keraton Surakarta Hadiningrat , 7 ekor kuda, tari edan-edanan asal Yogyakarta, kirab pusaka dari zaman Majapahit, Tuban, Reog Ponorogo, serta menghadirkan 100 orang suhu dari Persaudaraan Suhu se-Nusantara, FKPPAI, APALI, dan HIMPATI.

Sunarty menambahkan, acara KAS dimulai dari Tamini Square menuju Teater Keong Emas TMII untuk acara selametan Agung. Pada acara selamatan, pihaknya juga menyediakan ratusan tumpeng dari berbagai daerah di nusantara, teristimewa tumpeng Gunungan dengan penuh hiasan Gagrak dari Kraton Surakarta, dan didoakan oleh toko-tokoh lintas agama.

Sebagai puncak acara, pada malam harinya diadakan tarian sakral Bedayan Hayuningrat Gagrak Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat. Tarian tersebut ditarikan dengan penuh penghayatan yang diciptakan secara khusus dengan membentuk gerakan tari “Panenbah” atau dengan gerakan seperti menyembah.

Hal itu sebagai simbol rasa puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, sekaligus sebagai bentuk doa agar di tahun mendatang bangsa kita diberkahi kemakmuran dan kesejahteraan.

Juga digelar wayang kulit semalam suntuk, dibawakan tiga dalang kondang di tiga lokasi berbeda. Yakni di Tugu Api Pancasila dengan menampilkan lakon Gondomono Luweng didalangi Ki Bayu Anom Suroto dan dimeriahkan oleh sinden–sinden cantik, di Anjungan Jawa Timur dengan lakon Melati Suci didalangi Ki Nyoto Tukul, serta di Anjungan Jawa Tengah dengan lakon Wahyu Kalimosodo didalangi Ki Manteb Dharsono. (audy)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS