Dewan Kesenian Purworejo Luncurkan Buku Antologi

Loading

Laporan: Ahmad

Resonansi

PURWOREJO, (Tubas) – Dewan Kesenian Purworejo (DKP) yang diketuai oleh Drs Sumanang Tirtasujana, kembali meluncurkan karya. Tahun lalu ia meluncurkan Antologi puisi berjudul “Resonansi”. Pada awal tahun 2011 ini Dewan Kesenian Purworejo meluncurkan lagi buku Antologi geguritan dan cerita cekak (cerkak) yang diberi judul “Prasasti”.

Peluncuran buku Antologi tersebut digelar di aula SMAN 6 Purworejo oleh Komite Sastra Jawa Purworejo. Acara ini juga dimeriahkan dengan pertunjukan teaterikalisasi geguritan Pitakon, karya Ustadji oleh Teater Asba SMPN 23 Purworejo.

Dalam peluncuran itu hadir Drs Basuki Raharjo dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Purworejo, dan sejumlah penulis Antologi seperti H Soekoso DM SPd, Atas Danu Subroto dan Ketua DKP Drs Sumanang. Para penulis geguritan juga berkesempatan membacakan karyanya yang dimuat dalam Antologi Prasasti.

Sementara itu, sastrawan Maryono yang menjadi pembicara mengatakan, untuk menulis geguritan yang pertama dibuat adalah judul. Lalu dicari isi sesuai judul dengan materi yang telah dikuasainya dengan bahasa-bahasa perlambang. “Saya berharap agar anak-anak kita dididik untuk terus berkarya menulis puisi. Anak didik jangan banyak dimarahi dan jangan dipatahkan semangatnya dengan kritikan yang pedas, tapi bimbinglah mereka untuk berani mengeluarkan isi hati,“ ujarnya. ***

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS