Diluncurkan, Dua Buku Karya Sabam P. Siagian

Loading

1422540807

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Harian The Jakarta Post meluncurkan dua buku Sabam P. Siagian, Redaktur Senior The Jakarta Post dan mantan Duta Besar RI untuk Australia di Jakarta, Kamis (29/1/2015) petang. Acara itu dihadiri keluarga, wartawan, serta sahabat-sahabat Sabam, antara lain, Jusuf Wanandi, Hasjim Djalal, dan Fikri Jufri.

Buku “Pemantauan dan Pemahaman” serta “Perenungan dan Pemikiran”, yang diterbitkan oleh Penerbit Buku Kompas, adalah kumpulan tulisan pilihan dan pandangan Sabam Siagian pada periode 1973 – 2013. Sebagian besar adalah karya jurnalistik, berupa reportase yang diwarnai dengan analisis.

Buku pertama, “Pemantauan dan Pemahaman” berisi 100 tulisan, yang diawali tulisan “Dengan Iringan Lagu Ole Sio, Jenderal Soemitro Tinggalkan Ambon”. Ini laporan Sabam Siagian, sebagai wartawan Harian Umum Sinar Harapan, ketika meliput kunjungan Soemitro ke tempat tahanan politik di Pulau Buru, pada Oktober 1973.

Tulisan ke-100 berjudul “Relationship With Indonesia Will ‘Sail Along’ adalah tulisan Glenda Korporaal, hasil wawancara dengan Sabam Siagian, sebelum mengakhiri penugasannya sebagai Dubes RI untuk Australia, dan dimuat di The Sydney Morning Herald, pada 20 Juli 1995.

Buku kedua, “Perenungan dan Pemikiran” adalah kumpulan 25 esai dengan beragam topik, yang disusun dalam tiga bagian, yakni, Masalah Geopolitik dan Hubungan Luar Negeri RI; Berkaca pada Sejarah; dan Warisan Para Tokoh Bangsa.

Peluncuran buku ditandai dengan penyerahan buku kepada beberapa pihak, di antaranya, keluarga Sudjatmoko dan keluarga T.B. Simatupang. Setelah itu dilanjutkan dengan diskusi dengan nara sumber Wakil Pemimpin Umum Kompas Rikard Bagun dan Jusuf Wanandi, yang dipandu oleh Pemred The Jakarta Post Meidytama Suryodiningrat. (ender)

CATEGORIES
TAGS