Site icon TubasMedia.com

Direncanakan Meningkat 5 M Dollar AS Perdagangan RI-Rusia

Loading

131114-EKBIS-2

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Wakil Presiden Jusuf Kalla terlibat pembicaraan serius dengan Ketua Dewan Federasi Majelis Federal Federasi Rusia Valentina I. Matviyenko. Perwakilan kedua negara membahas rencana peningkatan kerjasama perdagangan Indonesia dan Rusia.

“Kami rencanakan perdagangan antara Rusia-Indonesia meningkat sampai 5 miliar dollar Amerika Serikat,” kata Matviyenko di Kantor Wapres Jakarta, Rabu (12/11).

Selain membahas perdagangan, juga dibicarakan keikutsertaan perusahaan Rusia dalam pelaksanaan proyek-proyek besar di bidang investasi, khususnya pembangunan jalur kereta api di Kalimantan, pembangunan pabrik alumunium, pembangkit listrik tenaga nuklir dan kerjasama penanggulangan terorisme internasional.

Menurut Matviyenko, Indonesia adalah mitra kunci Rusia di kawasan Asia Pasifik. Rusia sangat tertarik dengan gagasan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menjadikan Indonesia sebagai poros maritim Asia Pasifik.

“Rusia dan Indonesia adalah bagian dari kawasan ini,” katanya. (sis)

Exit mobile version