Gebyar AKSI Tumbuhkan Cinta Tanah Air

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

JAKARTA, (Tubas) – Gebyar AKSI (Apresiasi Karakter Siswa Indonesia) merupakan wahana bagi siswa SMA untuk mengekspresikan dan mengaktualisasikan kreativitas dan karakter kebangsaan dalam sikap dan perbuatan. “Saya berharap, melalui acara ini para siswa dapat memupuk rasa kecintaan dan kebanggaan sebagai Bangsa Indonesia,” ujar Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) Mohammad Nuh saat membuka kegiatan Gebyar AKSI di Plasa Insan Berprestasi, Gedung Kemdiknas, Jakarta, awal pekan lalu.

Sebanyak 363 siswa dan 66 guru pembimbing dari 33 provinsi mengikuti acara pembukaan tersebut. Para siswa menggunakan pakaian adat dari daerahnya masing-masing. Acara juga dimeriahkan paduan suara dari SMAN 12 Jakarta, yang menyanyikan lagu-lagu daerah.

Nuh mengatakan, Gebyar AKSI bisa menjadi wadah untuk melaksanakan pendidikan karakter, terutama tentang kebangsaan seperti pentingnya makna Bhineka Tunggal Ika. Siswa harus memiliki rasa kecintaan dan kebanggaan terhadap Tanah Air yang memiliki keanekaragaman etnis dan budaya, namun pada hakikatnya satu bangsa.

Menurut Nuh, rasa kecintaan dan kebanggaan terhadap Tanah Air harus terus ditumbuhkembangkan. Salah satu aspek yang membantu adalah adanya prestasi. “Melalui prestasi kita bisa bangga menjadi Bangsa Indonesia. Karena itu, ilmu menjadi penting. Ilmu menjadi modal utama untuk meraih prestasi. Dan, prestasi menjadi modal utama untuk meneguhkan rasa kecintaan,” ucapnya.

Gebyar AKSI adalah program Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Atas, Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah, Kementerian Pendidikan Nasional. Tahun ini adalah pelaksanaan yang kedua. Tujuannya adalah untuk menumbuhkan kebersamaan di antara peserta yang berasal dari berbagai pelosok Tanah Air, melalui empat aksi, yaitu Aksi Kebangsaan, Aksi Kreativitas, Aksi Kepedulian, dan Salam Nusantara. (saripudin)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS