Hikmah Ramadhan Ingatkan Kejujuran

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

Ilustrasi

KEBUMEN, (Tubas) – Hikmah yang terkandung dalam bulan Ramadhan di antaranya adalah kejujuran dan tanggung jawab sosial. Kejujuran merupakan mata uang yang laku di seluruh dunia. Islam memberikan landasan kehidupan. Dari sikap jujur inilah akan melahirkan rasa tanggung jawab terhadap orang lain. Hilangnya sikap hidup jujur akan membawa kepada kehancuran. Lebih-lebih lagi kalau perbuatan tidak jujur ini dilakukan oleh aparatur pemerintah. Demikian diungkapkan Bupati Kebumen, H. Buyar Winarso, SE. pada acara tarawih silaturahim (tarhim) malam Ramadan 1432 H di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kebumen, baru-baru ini.

Tarhim juga diikuti jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Kebumen, Ketua DPRD Kabupaten Kebumen, Ketua Pengadilan Negeri dan Ketua Pengadilan Agama Kebumen, Sekretaris Daerah Kab. Kebumen beserta Para Asisten Sekda, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kebumen dan para Pejabat di jajaran Pemkab Kebumen.

Pada kesempatan itu Bupati juga mengingatkan tentang pentingnya menjaga ketertiban umum, termasuk keamanan di lingkungan kantor. Bupati juga meminta BAZDA Kabupaten Kebumen agar dapat mencermati, menyikapi dan mengelola potensi meningkatnya zakat, infaq dan shadaqah di bulan Ramadhan ini.

Kepada Satker terkait, Bupati mengingatkan agar senantiasa memantau perkembangan ketersediaan maupun harga bahan kebutuhan pokok, khususnya bahan pangan dan bilamana diperlukan, dapat dilakukan operasi pasar. (ahmad)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS