Ingin Corona Cepat Berlalu? Turuti Aturan Pemerintah

Loading

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Angka kasus positif virus Corona (COVID-19) masih terus meningkat. Pemerintah prihatin lantaran masih banyak masyarakat yang abai terhadap anjuran untuk tidak melakukan kontak dekat secara fisik.

“Hindari kontak dekat, oleh karena itu jaga jarak pada saat melaksanakan komunikasi sosial dengan siapa pun, baik itu di rumah maupun di luar rumah, yang menjadi keprihatinan kita sekarang adalah masih banyaknya masyarakat yang tidak memperhatikan hal ini,” kata Achmad Yurianto sebagai Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona dalam kanal YouTube BNPB, Jumat (27/3/2020).

Yuri menyinggung penularan pada anak muda yang mungkin tidak menimbulkan gejala apapun. Hal ini yang justru menurutnya lebih bahaya dalam hal penularan virus.

“Pada kelompok usia muda dengan daya tahan tubuh yang baik, infeksi itu bisa saja terjadi dan tidak menimbulkan keluhan apa pun atau mungkin menimbulkan keluhan yang ringan sekali, misalnya hanya merasa demam-demam tidak terlalu tinggi, mungkin batuk pilek biasa, yang seringkali dimaknai ini bukan sakit ini biasa saja,” kata Yuri. “Sehingga tanpa disadari kondisi tubuh yang penuh dengan virus ini dia sebarkan ke mana-mana,” imbuhnya.

Dia juga sebelumnya menyebut sumber penularan virus di tengah masyarakat masih ada. Hal itu dibuktikan dengan masih tingginya angka kasus positif di dalam negeri.(red)

CATEGORIES
TAGS