Luhut: Orang yang Tak Ngerti Inflasi Tak Usah Komen….

Loading

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan meminta orang-orang yang tidak mengerti soal inflasi untuk tak banyak komentar mengenai kenaikan harga.

Luhut menegaskan, inflasi yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir harus dihadapi semua pihak dengan kompak, bukan malah saling menyalahkan.

“Kalau kita kompak, jangan salah menyalahkan, saya kira akan bagus. Tidak ada yang tidak bisa kita atasi asal kita kompak, jadi orang yang tidak terlalu paham jangan terlalu berkomentar,” kata Luhut dalam Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah, Selasa (30/8/2022).

Menurut Luhut, tantangan ekonomi global dan ekonomi yang terjadi saat ini mesti ditangani secara terintegrasi, sebagaimana penanganan pandemi Covid-19.

“Tapi kita juga tidak bisa menghindari seperti waktu Covid dulu cukup banyak yang mengomentari kita, tapi at the end kita membuktikan bahwa kita bisa,” ujar Luhut.

Luhut mengatakan, upaya mengatasi inflasi itu bak perang rakyat semesta yang melibatkan semua pihak karena inflasi bukanlah masalah orang per orang. Ia mengatakan, rakyat dapat berperan meredam inflasi dengan menanam sendiri sejumlah komoditas pangan seperti cabe merah, bawang merah, cabe rawit, dan tomat yang menjadi penyumbang inflasi terbesar.

Luhut pun meminta gubernur, kapolda, dan pangdam di masing-masing daerah untuk melakukan itu karena cara serupa sudah dia lakukan ketika masih berdinas sebagai tentara pada dekade 1990-an lalu.

“Jadi maksud saya, ayo teman-teman, kita semua untuk kita bersama-sama menjaga inflasi ini jangan yang pake terlalu canggih-canggih,” kata Luhut.

“Pokoknya dia enggak kekurangan bawang, enggak kekurangan dia cabe, enggak kekurangan cabe rawit, dan enggak kekurangan telur ayam, daging ayam,” ujar dia. (sabar)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS