Miras Berbagai Merek Disita Polres Kebumen

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

KEBUMEN, (TubasMedia.Com) – Berbagai merek minuman keras (miras) terdiri dari ciu, miontion, anggur merah, anggur kolesom, anggur putih, sebanyak 1.553 botol, mulai dari % kadar alkoholnya disita melalui Operasi Pekat 2012 oleh Jajaran Polres Kebumen.

Kepala Bagian Humas Polres Kebumen, Junani Jumantoro mengatakan kepada tubasmedia.com, di samping miras, juga digerebek berbagai kasus, seperti perjudian, togel, dadu, sebanyak 13 kasus dengan tersangka 24 orang.

Alat bukti perjudian seperti alat untuk rekapan, HP, bendel Kupon, dan lain-lain disita, dan juga 10 orang PSK terjaring dalam operasi penyakit masyarakat (Pekat) di tempat-tempat umum, maupun penginapan (hotel). Petasan berbagai ukuran yang membahayakan sebanyak 337.500 biji juga disita.

Dalam operasi Pekat itu, Polres Kebumen juga menjaring gelandangan pengemis (gepeng) 11 orang, pasangan selingkuh 2 orang di hotel, dan menangkap 6 orang yang sedang mabuk-mabukan. Operasi Pekat Candi 2012 dimulai 20 Juli, agar Ramadhan tetap kondusif tertib, aman dan damai, khususnya yang menjalankan puasa tetap damai dengan dukungan situasi dari lingkungan. Setelah operasi Pekat Candi 2012, akan dilanjutkan operasi Ketupat Candi 2012 menjelang Lebaran. (ahmad)

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS