Site icon TubasMedia.com

Panen Raya Padi di Desa Tangkil Sragen

Loading

IMG_9586

SRAGEN, (tubasmedia.com) – Danramil-01/Sragen Kapten Arh. Sugeng Riyanto mewakili Komandan Kodim 0725/Sragen bersama Muspida melaksanakan panen raya/ Farm Field Day ( FFD ) demplot pupuk organic cair nurtigrow dan fungisida fertiligrow Senin 5 Oktober 2015

Panen tersebut dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi disebut guna mendukung pencapaian swasembada pangan oleh Bupati Sragen di hamparan sawah kelompok tani ngudi rahayu Dk. Karang Desa Tangkil Kec. Sragen dengan hasil pengubinan dari BPS Kab. Sragen 9,456 perhektar.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Sragen Sragen menyampaikan semoga Kab. Sragen mudah-mudahan menjadi lumbung padi se indonesia. Kab. Sragen dalam upsus pajale menjadi juara dua se Indonesia. Kab. Sragen kantor kemiskinan menjadi juara 2 se Asia Pasifik.

Hadir Dalam kegiatan Bupati Sragen Agus Fachurrahman, SH,MH, Danramil-01/Sragen Kapten Arh. Sugeng Riyanto, Camat Sragen Dra. Yuniarti, Bapelluh Sragen Ir. Djaeri, Kepala Dinas Pertanian Ir. Eka Rini Mumpuni, Polsek Kota Ipda Soetomo, BPS Yanuar Setiawan, SP, Seluruh Lurah dan Kepala Desa Kab. Sragen, dari Sales Manager Nutrigrow POC Fertilegrow Grow serta Instansi terkait. (roris)

Exit mobile version