PDIP Hanya akan Mengusung Kader Internal pada Pilpres 2024

Loading

JAKARTA, (tubasmedia.com)  – Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto berbicara peluang Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Menurut Hasto, semua peluang yang ada bisa terjadi, namun yang pasti PDIP akan mengusung kader internal sebagai calon presiden atau Capres 2024.

“Peluang-peluang kan bersifat sangat dinamis, kita tidak hanya berdasarkan aspek elektoral survei. Maka ketika kerja sama itu (membangun Koalisi Besar) dilakukan ya kami menganggap itu sebagai hal yang positif,” ujar Hasto dikutip, Minggu (16/4/2023).

Hasto menegaskan, PDIP tetap konsisten mengusung kader internal sebagai Capres 2024. Hal tersebut sudah menjadi keputusan Kongres PDIP ke-V dan dipertegas oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam pidato politiknya di acara puncak HUT PDIP ke-50.

“Di dalam demokrasi yang sehat ketika PDI Perjuangan melakukan pelembagaan partai seperti adanya sekolah partai tentu saja kami mendorong kader internal partai,” tandas Hasto.

Lebih lanjut, Hasto menegaskan kader internal PDIP yang akan diusung partai berlambang banteng itu akan diputuskan oleh Ketum Megawati Soekarnoputri. Hal tersebut merupakan hak prerogatif ketum dan pada momentum yang tepat Megawati akan mengumumkan capres PDIP.

“Kalau bagi PDI Perjuangan, Ibu Mega-lah yang akan mengumumkan pada momentum yang tepat,” tegas dia. (sabar)

 

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS