Pembangkit Listrik Tenaga Hampa

Loading

Laporan: Redaksi

Ilustrasi

MALANG, (TubasMedia.Com) – Bupati Malang H. Rendra Kresna kemarin siang mengunjungi rumah Slamet Haryanto, warga Desa Ngroto, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang. Slamet Haryanto alias Embing merupakan warga Kabupaten Malang yang berhasil menciptakan generator tanpa bahan bakar. Bupati mengaku bangga kepada Slamet yang menciptakan generator tanpa bahan bakar yang dinamai PLTH (Pembangkit Listrik Tenaga Hampa) tersebut. “Saya mengapresiasi Pak Slamet atas usahanya menciptakan energi terbarukan ini”, kata Bupati, pekan lalau.

Ditambahkan, penemuan tersebut ke depan akan sangat berguna dan menjadi harapan bagi bangsa. Bupati juga berjanji akan membantu Slamet untuk mematenkan PLTH buatannya. “Pemkab Malang akan membantu mematenkan karya Pak Slamet. Kalau nanti bisa diproduksi massal dengan harga murah, Kabupaten Malang juga bisa memanfaatkan untuk menerangi sejumlah dusun yang belum diterangi listrik,” tutur Bupati.

Pada kesempatan yang sama, Slamet menjelaskan bahwa PLTH tersebut sangat berguna dipakai di pulau-pulau atau daerah-daerah terpencil yang belum berlistrik. Dia juga menerangkan bahwa beberapa hari lalu, Menteri BUMN Dahlan Iskan juga memesan generator buatannya. Slamet juga diminta segera mematenkan PLTH agar tidak ditiru atau dibajak orang lain.

Slamet juga menjelaskan, bahwa dirinya telah melakukan riset pembuatan PLTH mulai 1997 dan pada 2008 berhasil dibuat prototipe pertama bertegangan 380 volt dan berdaya 13 kilowatt. Prototipe pertama ini menjadi tipe kedua: 3 Fase. Tipe ini ditujukan untuk pasar industrI. Satu tipe lagi, 1 Fase, dibuat dengan voltase 220 dengan daya minimal 1.000 watt dan daya maksimal 6.000 watt, yang cocok untuk listrik rumahan.

Hingga sekarang, sudah lebih dari seratus unit PLTH dia buat. Kelebihan PLTH buatan Slamet adalah tidak bersuara, tidak bergetar, tidak panas, serta tidak menggunakan bahan bakar atau energi alam lainnya, sehingga diklaim sangat ramah lingkungan. (yusron)

CATEGORIES
TAGS