Pemprov Jatim Berikan Bantuan untuk Nelayan

Loading

IMG_8920

PROBOLINGGO, (tubasmedia,com) – Peringatan Hari Nusantara ke-15 tahun 2014 dipusatkan di PPI (Pantai Pendaratan Ikan) Kota Probolinggo, belum lama ini. Hadir, antara lain Wakil Wali Kota Probolinggo, Suhadak, Ketua DPRD, Rudi Ghofur, Muspida, serta Kepala Perikanan dan Kelautan, Didik Dudignyo.

Pada kesempatan tersebut Sekda Provinsi Jawa Timur, Sukardi, menyerahkan bantuan untuk nelayan. Di antaranya, pelampung, sampan fiber, dan alat tangkap ikan. Tema peringatan Hari Nusantara kali ini “Membangun Nusantara Maritim Anak Bangsa”. Tujuan mengubah pola pikir, yang selama ini berbasis darat, menjadi berbasis kelautan, karena wilayah Indonesia didominasi maritim.

Sekda Provinsi Jatim mengingatkan agar para nelayan lebih semangat bekerja. Apa pun yang dibutuhkan, pemerintah provinsi siap membantu. Yang penting masyarakat tetap bekerja, bekerja dan bekerja , sehingga bisa terwujud masyarakat yang sejahtera.

“Bantuan yang kita berikan untuk mendongkrak daya tangkap hasil laut. Kita mengetahui selama ini nelayan kita masih menggunakan alat-alat tradisional untuk menangkap ikan,” katanya. (haroem)

CATEGORIES
TAGS