Presiden Joko Widodo: Tidak Boleh Ada ‘Backing-backingan’

Loading

271114-nasional-4

JAKARTA, (tubasmedia.com) – Presiden Joko Widodo menginginkan ada pemberian efek jera kepada pembalakan liar dengan proses hukum tanpa intervensi.

”Tidak boleh ada ‘backing-backingan’,” kata Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya di Pekanbaru, Rabu (26/11).

Menurut Siti yang penting menciptakan efek jera. Dia mencontohkan, vonis ringan terhadap sejumlah tersangka. Bahkan, ada kasus pembalakan liar yang dihentikan dan terdakwa dibebaskan. Akan dilakukan evaluasi dan pembinaan terhadap perusahaan yang personelnya diduga melakukan pembalakan liar.

Presiden Joko Widodo, tambah Siti telah memperoleh gambaran penegakan dan proses hukum terhadap pembalakan liar dari lembaga swadaya masyarakat. Pemerintah menyimpulkan yang dibutuhkan adalah niat dan pengawasan secara berkelanjutan agar pembalak liar tidak melanjutkan aksinya. (siswoyo)

CATEGORIES
TAGS