Site icon TubasMedia.com

Redknapp Mungkin Keluar Jika QPR Terdegradasi

Loading

Tendangan bebas Niko Kranjcar cetak gol di menit terakhir hingga pertandingan QPR vs Stoke berakhir imbang. (foto: officialqpr/Instagram)

Tendangan bebas Niko Kranjcar cetak gol di menit terakhir hingga pertandingan QPR vs Stoke berakhir imbang 2-2. (foto: officialqpr/Instagram)

London, (tubasmedia.com) – Harry Redknapp telah mengisyaratkan bahwa ia mungkin keluar dari Queens Park Rangers pada akhir musim ini setelah menolak untuk menandatangani kontrak baru di klub.

QPR saat ini terpuruk di dasar klasemen Liga Premier setelah tujuh pertandingan dan Redknapp mengakui bahwa ia tidak akan melanjutkan pekerjaannya di kemudi Loftus Road jika klubnya menderita degradasi.

Pembicaraan untuk menegosiasikan kontrak Redknapp yang akan berakhir pada bulan Juni telah berlangsung sejak Mei, tetapi surat kabar The Sun memberitakan bahwa Redknapp mengatakan kepada Chairman QPR, Tony Fernandes, tiga minggu lalu bahwa masa depannya tergantung pada apakah QPR mampu bertahan hidup di Liga Premier.

Ketika ditanya oleh wartawan tentang masa depannya, Redknapp mengatakan: “Kebenaran dari hal ini adalah saya mengatakan kepada Tony tiga atau empat minggu lalu bahwa saya tidak ingin kontrak baru. Kami akan melihat di mana QPR menyelesaikan musim ini dan memutuskannya dari sana.”

“Jika kami terdegradasi saya tidak berharap untuk tinggal. Saya mengatakan kepada Tony bahwa saya merasa diperlakukan begitu baik dengan dia dan mengenalnya dengan begitu baik. Saya hanya tidak ingin kontrak.”

“Saya tidak memerlukannya. Jika saya ingin menandatangani kontrak maka saya telah melakukannya sejak lama.”

“Jadi kami akan melihat di mana kami berada pada Mei mendatang. Saya mungkin merasa cukup pada saat itu dan sehingga mungkin ada orang lain yang akan menjalankan klub.”

Kekalahan QPR 2-0 dari West Ham pada hari Minggu menarik sejumlah besar kritik, termasuk juga Gary Neville yang mengutuk kinerja QPR sebagai “sangat buruk”.

Fernandes selaku pemilik klub juga mengecam tampilan timnya lewat Twitter pada hari Senin, namun Redknapp menegaskan bahwa ia bertekad untuk mengubah QPR terutama setelah beberapa pemain kuncinya kembali dari cedera.

Redknapp mengatakan: “Saya tidak bisa mengatakan saya menikmati menjadi bagian di papan bawah tapi saya masih berusaha untuk menghadapi tantangan. Pemain juga ada yang cedera. Sandro adalah pemain kunci bagi saya dan tidak bisa bertahan 90 menit saat ini.”

Sementara itu bek QPR, Armand Traore telah memberikan penilaian kritis terhadap timnya, mengakui bahwa mereka harus mengatasi beberapa kelemahan mencolok jika mereka ingin menghindari degradasi kembali ke Championship.

Traore mengatakan: “Saya pikir kami tidak bekerja cukup keras, jika saya boleh jujur. Kami harus menggunakan waktu dua minggu jeda internasional untuk bekerja pada kebugaran kami.”

Kebugaran QPR telah menjadi sumber konstan keprihatinan bagi Redknapp, yang mengaku timnya memulai musim ini dengan kekurangan level yang dibutuhkan untuk tampil di tingkat elite.

Traore juga merasa bahwa pemain baru belum bisa menyatu di QPR dan klub harus mengambil langkah-langkah untuk meningkatkan semangat di antara skuad. (Rizal Surya Pratama)

Exit mobile version