Utamakan Persalinan Ketimbang Gedung Baru DPR

Loading

Laporan : Marto

Rieke Diah Pitaloka

Rieke Diah Pitaloka

JAKARTA, (Tubas) – Anggota Komisi IX DPR dari Fraksi PDI Perjuangan Rieke Diah Pitaloka dikenal dengan nama panggung Oneng itu mengusulkan agar anggaran proyek pembangunan gedung baru DPR dialokasikan saja untuk biaya persalinan masyarakat miskin.

“Saya memiliki data dari Kemenkes mengenai Jamkesmas Rp 5,1 triliun untuk 765 juta jiwa, artinya alokasi kesehatan bagi masyarakat kurang mampu hanya Rp 5.500 per bulan dan setahun cuma Rp 600.000 per jiwa,” ujarnya dalam rapat paripurna di Nusantara II Gedung DPR Jakarta Kamis lalu.

Sedangkan anggaran untuk persalinan saat ini hanya senilai Rp 1,2 triliun selama satu tahun. Padahal angka kematian Indonesia cukup tinggi di Asia. “Jika melihat anggaran bangun gedung baru DPR yang menghabiskan Rp 1,1 triliun lebih baik digunakan untuk membantu persalinan. Ini membantu nyawa 1 juta lebih penduduk,” tandasnya.

Sikap pro kontra soal rencana pembangunan gedung DPR hingga kini masih terus menjadi polemik. Suara anggota Fraksi DPR sendiri masih terpecah. Fraksi Partai Demokrat dan Golkar setuju meneruskan proyek itu dengan dalih sudah menjadi keputusan lembaga. ***

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS